Atlas Beach Club Bali, Terbesar di Asia!

Akhirnya, Bali punya beach club ternama sekaligus terbesar di Asia Mau tahu seperti apa Atlas Beach Club yang ada di Bali ini? Simak informasi selengkapnya di sini!

Atlas Beach Club Bali, Terbesar di Asia!

Akhirnya, Bali punya beach club ternama sekaligus terbesar di Asia.

Dan pada tanggal 1 Juli 2022 kemarin, beach club ini telah resmi dibuka untuk pengunjung dengan nama Atlas Beach Club Bali

Sejak tanggal peresmiannya kemarin, kemegahan dan keramaian beach club ini langsung menyebar ke seantero Nusantara, bahkan mancanegara.

Mau tahu seperti apa Atlas Beach Club yang ada di Bali ini? Simak informasi selengkapnya di sini!

Sekilas Tentang Atlas Beach Club Bali

DJ sedang beraksi di atlas beach club

Terbesar Di Asia, Atlas Beach Club menambah deretan Beach Club Terbaik di Bali, Atlas Beach Fest Bali berada di Jl. Berawa Canggu Bali.

Lokasinya bersebelahan dengan Finns Beach Club Bali yang memang sudah terkenal sejak dulu.

Awalnya beach club ini akan diberi nama Holywings dengan pemegang saham utamanya yang merupakan orang terkenal di Indonesia, yakni Hotman Paris dan Nikita Mirzani.

Atlas beach Club festival di Berawa Beach, Canggu, Bali ini memiliki luas area 29.000 meter persegi.

Penataan bangunannya juga sangat rapi dan elegan sehingga menambah kesan megah pada semua area Atlas Beach Club Bali ini.

Dengan luas lahan tersebut, kapasitas daya tampung beach cub ini mencapai 10 ribu tamu turis dan lebih dari 52 outlet brand makanan dan dagangan.

Di antaranya BEN’S (kedai kopi), Petitenget (coffee bakery), Liang (sandwich bar), Men Lari (restoran babi guling), Souphoria (restoran daging babi), Sinamon dan masih banyak lagi.

anak dan ibu sedang belanja eskrim di atlas beach club

Selain itu, Atlah Beach Club juga diketahui memiliki 1.000 lebih karyawan dan kolam renang terpanjang di dunia, loh.

Sebagai beach club terbesar di Asia, fasilitas yang disediakan untuk pengunjung tak perlu diragukan lagi.

Memasuki area Atlas Beach Fest, Anda dapat melihat keindahan air terjun yang megah.

Di sini juga tersedia banyak sekali kursi dan meja agar pengunjung bisa menikmati suasana taman sambil menyantap kuliner yang dipesan di culinary ground dengan nyaman.

Tak heran jika beach club di Bali ini tengah ramai jadi bahan perbincangan dan viral di berbagai platform media sosial, seperti Instagram, TikTok, bahkan Youtube.

Beach club ini juga memperbolehkan pengunjung untuk mengajak hewan peliharaan mereka seperti anjing atau kucing, asalkan memakaikan diaper khusus hewan, ya.

Hal tersebut bertujuan agar tidak mengotori area beach club sehingga menimbulkan ketidaknyamanan pengunjung.

Investor sekaligus petinggi Atlas Beach Fest Hotman Paris mengatakan bahwa Atlas Beach Fest merupakan 100% karya anak bangsa.

Pada acara pembukaan, Atlas Beach Fest juga melepaskan sebanyak 15.000 ekor tukik.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk komitmen Atlas Beach Fest terhadap kelestarian lingkungan dan masyarakat sekitar.

Pelepasan 15.000 ekor tukik ini bahkan mendapatkan penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai pelepasan tukik terbanyak di Indonesia.

Menariknya lagi, Atlas Beach Fest juga memfasilitasi UMKM Bali dengan menyediakan lokasi bazar yang bisa diikuti secara gratis di satu bulan pertama dibukanya beach club ini.

"Saya senang Atlas memberikan fasilitas untuk pengusaha UMKM di Bali agar bisa menjual dan mempromosikan produknya di sini”, ungkap Hotman Paris.

Ia juga berharap La dame in Vanilla dapat dikenal oleh pengunjung Atlas dari turis lokal maupun internasional.

Dari segi pelayanannya, staff dan karyawan di Atlas Beach Club Bali juga terbilang sangat ramah dan komunikatif dalam menjelaskan berbagai service dan fasilitas yang disediakan.

Fasilitas Atlas Beach Club Bali

pasangan sedang menikmati kolam atlas beach club bali

Atlas Beach Club Bali ini menyediakan banyak pilihan seat dengan harga tiket masuk yang bervariasi tergantung tipe seat yang Anda pilih.

Untuk biaya parkir sendiri, Anda perlu merogoh kocek hingga Rp. 30.000 per kendaraan.

Tarif yang cukup mahal untuk biaya parkir, namun tak menyurutkan niat wisatawan untuk berkunjung ke beach club mewah ini.

Selain itu, untuk bisa masuk ke Atlas Beach Club Bali dan menikmati berbagai fasilitasnya, Anda wajib untuk scan barcode PeduliLindungi sebagai bagian dari protokol kesehatan.

Setelah itu, pengunjung akan memasuki alat metal detector untuk memastikan tidak ada benda berbahaya yang dibawa sehingga keselamatan pengunjung lain lebih terjamin.

Bagi Anda yang ingin mengunjungi Atlas Beach Fest, berikut ini beberapa jenis pilihan tempat duduk beserta minimum spend yang bisa Anda sesuaikan dengan budget.

1. General Admission

Pilihan tempat duduk ini minimum spend-nya sebanyak Rp. 150.000 per orang sebelum pajak bagi setiap pengunjung yang ingin mendapatkan fasilitas di General Admission.

Untuk harga tersebut, pengunjung bisa menukarnya dengan satu jenis minuman saja, baik itu minuman beralkohol maupun non-alkohol.

Di sini, Anda hanya akan memperoleh free seated area serta bar area.

Jadi, untuk Anda yang datang sendiri, berdua, atau hanya sekedar ingin berfoto ria di beach club yang viral ini, tipe General Admission bisa jadi pilihan yang cocok.

2. VIP Daybed

Pilihan tempat duduk selanjutnya ada tipe VIP Daybed. Di sini, Anda dapat menempati area daybed yang lebih luas.

Tipe tempat duduk ini cocok untuk Anda yang berlibur ke sini bersama teman atau keluarga kecil karena maksimal pengunjung yang bisa menikmati fasilitas di sini adalah 4 orang saja.

Soal harga atau minimum spend-nya bisa Anda sesuaikan dengan pilihan daybed yang berada di kolam atau paviliun.

Untuk Daybed kolam minimum spend-nya adalah Rp. 2.000.000, sedangkan untuk daybed paviliun minimum spend-nya berkisar Rp. 1.000.000.

Harga ini terbilang cukup terjangkau karena Anda beserta teman atau keluarga bisa patungan dan minimum spend yang dikeluarkan bisa ditukar dengan hidangan yang ada.

3. VIP Pool Daybed

Jenis pilihan tempat ini hampir sama dengan jenis VIP Daybed, yakni juga berlaku dengan maksimum kapasitas 4 orang per daybed.

Pilihan minimum spend-nya juga dapat disesuaikan dengan pilihan view-nya.

Misalnya, jika Anda ingin view lagoon section maka minimum spend yang harus Anda keluarkan adalah sebanyak Rp. 5.000.000.

Sedangkan untuk view beach section, minimum spend yang akan dibebankan kepada Anda mulai dari  Rp. 3.000.000.

4. VVIP Island Daybed

Berikutnya ada jenis pilihan tempat duduk VVIP Island Daybed yang terletak pada area solitaire.

Untuk minimum spend-nya tentu lebih mahal yakni Rp. 8.000.000 dengan maksimum kapasitas 6 orang saja.

Bagi Anda yang menginginkan area eksklusif yang mengarah langsung ke pantai untuk merasakan kemewahan berlibur ke beach club, tipe ini bisa jadi pilihan yang cocok untuk Anda.

5. VVIP Sofa

Jenis tempat duduk VVIP Sofa memiliki maksimal kapasitas 8 orang per sofa.

Pada tipe ini, Anda bisa memilih tiga pilihan jenis sofa, yakni main stage section, side section, dan pavilion section.

Sementara untuk minimum spend tipe VVIP Sofa yang bisa Anda pilih mulai dari Rp. 5.000.000, Rp. 8.000.000, dan Rp. 15.000.000.


Itulah informasi seputar Atlas Beach Club Bali yang viral dan terkenal sebagai salah satu destinasi wisata baru yang ikonik di Pulau Dewata.

Tertarikkah Anda untuk berlibur ke sana?